KOTA MADIUN, Mataramantoday.com – Dalam rangka memastikan kesiapan layanan kesehatan selama arus mudik dan arus balik Lebaran operasi ketupat semeru 2025, Kapolres Madiun Kota bersama Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Madiun melakukan pengecekan di Rumah Sakit Sogaten, Kota Madiun.
Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan bahwa fasilitas kesehatan siap menghadapi lonjakan pemudik yang membutuhkan layanan medis, baik akibat kecelakaan lalu lintas maupun kondisi darurat lainnya. Kapolres Madiun Kota AKBP Agus Dwi Suryanto SIK.,MH., bersama jajaran Forkopimda, melakukan inspeksi langsung ke ruang IGD, fasilitas rawat inap, serta kesiapan tenaga medis dan ambulans.
"Kami ingin memastikan bahwa rumah sakit memiliki kesiapan yang optimal, baik dari segi tenaga medis, obat-obatan, hingga sarana dan prasarana pendukung. Dengan begitu, pemudik yang melintas di Kota Madiun bisa mendapatkan layanan kesehatan yang cepat dan tepat," ujar Kapolres,Kamis (27/03)
Selain itu, Forkopimda juga menekankan pentingnya koordinasi antar instansi dalam menghadapi arus mudik dan arus balik Lebaran. Diharapkan, dengan kesiapan yang matang, pelayanan kepada masyarakat dapat berjalan dengan baik dan risiko gangguan kesehatan selama perjalanan mudik dapat diminimalkan.
Pengecekan ini merupakana bagian dari strategi pengamanan mudik dan balik operasi ketupat semeru 2025 di Kota Madiun, yang melibatkan berbagai sektor, termasuk kepolisian, dinas kesehatan, dan instansi terkait lainnya. Dengan langkah ini, diharapkan pemudik dapat merasakan perjalanan yang aman dan nyaman, serta memperoleh pelayanan kesehatan yang maksimal jika diperlukan.
Posting Komentar